Menelusuri Kisah Kedatuan Benue di Kabupaten Loteng

Menelusuri Kisah Kedatuan Benue di Kabupaten Loteng - GenPI.co NTB
Turis asing saat berada di salah satu situs di Kecamatan Batukliang. Daerah ini disebut sebagai salah satu wilayah Kedatuan Benue. (M16 For GenPI.co NTB)

GenPI.co Ntb - Tim Ekspedisi Mistis yang diinisiasi oleh PDI Perjuangan NTB bersama lembaga kajian sosial dan politik M16 kembali menelusuri jejak sejarah Sasak masa lalu.

Kali ini tim menelusuri jejak Kedatuan Benue di Pulau Lombok yang diyakini berdiri jauh sebelum Kerajaan Selaparang dan Kerajaan Pejanggik di Lombok.

Kedatuan ini sejenis kerajaan, Benue diyakini berada di Dusun Dasan Lekong, Desa Selebung, Kecamatan Batukliang, Lombok Tengah.

BACA JUGA:  MXGP Samota, Polda NTB Kerahkan Tim Pemburu Drone

Di sana dijumpai lokasi pemakaman yang dikelilingi tembok serta terdapat 10 makam. Sembilan makan merupakan makam keluarga Kedatuan Benue dan satu makam merupakan seorang ulama.

Tokoh masyarakat setempat yaitu Akhir mengatakan, pada kompleks pemakaman tersebut juga merupakan petilasan Datu Benue. Konon di sekitar makam, Datu Benue hilang secara misterius.

BACA JUGA:  M16 Bakal Menelusuri Jejak Minyak Senggeger dan Banyuurip Sasak

"Jadi kalau orang berziarah ke makam akan membaca 'Assalamualaikum ya waliyullah', karena Datu Benue tidak meninggal di sini, tapi menghilang," katanya, Selasa (21/6/2022).

Saat memasuki area pemakaman, masyarakat diwajibkan untuk membuka alas kaki, seperti masuk ke dalam rumah. Para peziarah pun tidak hanya datang dari Lombok, tapi dari luar Lombok, bahkan hingga mancanegara.

BACA JUGA:  Menarik Wisatawan, Direktur M16 Usulkan Ada Pameran Benda Bertuah

Beberapa turis asing dijumpai di lokasi untuk melihat secara langsung makam keluarga Kedatuan Benue dan beberapa artefak peninggalan kedatuan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya