Jaga Kesehatan Ternak, BNPB Vaksinasi PMK di Kabupaten Loteng

Jaga Kesehatan Ternak, BNPB Vaksinasi PMK di Kabupaten Loteng - GenPI.co NTB
Kepala BNPB RI saat mengikuti vaksinasi hewan ternak di Loteng (Humas Polres Loteng for GenPi.co NTB)

GenPI.co Ntb - Salah satu langkah menanggulangi dan mengantisipasi penyebaran wabah penyakit mulut dan kuku atau PMK pada hewan ternak di Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) adalah dengan vaksinasi.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Republik Indonesia (RI) berkesempatan untuk melakukan vaksinasi secara simbolis di Dusun Bunmudrak, Desa Sukarara Kecamatan Jonggat, Loteng, pada Rabu (20/7).

Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Loteng M Taufikurrahman memaparkan, berdasarkan data yang masuk tecatat 26.569 kasus PMK di Loteng namun saat ini sudah banyak dalam proses penyembuhan.

BACA JUGA:  Mataram Bentuk Satgas, Tangani PMK yang Menyerang Ternak

Munculnya kasus PMK di Loteng berawal pada 9 Mei 2022 dan sampai dengan saat ini masih dilaksanakan penutupan pasar hewan sebagai langkah antisipasi penyebaran virus PMK.

Selain dengan melaksanakan penutupan pasar hewan, strategi yang dilakukan saat ini adalah dengan melakukan vaksinasi ke dusun - dusun yang masih bebas dari PMK.

BACA JUGA:  Pengguna My Pertamina, Ini 12 Lokasi SPBU Subsidi di Kota Mataram

Sementara itu, Kepala BNPB RI Letjen TNI Suharyanto mengatakan, Satgas PMK bersama Sekretaris Dirjen Kementerian berinisiatif meninjau secara langsung ke lapangan perkembangan kasus PMK.

"Kami turun di 22 Provinsi termasuk, Provinsi NTB, khususnya Kabupaten Loteng," katanya, Rabu (20/7).

BACA JUGA:  Mengumpulkan 7 Mata Air Kehidupan untuk Ritual Ngayu-ayu

Suharyanto menginstruksikan kepada seluruh masyarakat peternak dan jajaran terkait agar melakukan langkah-langkah strategis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya