Ini Alasan Yan Mangandar Putra Laporkan Pacuan Kuda ke Polda NTB

Ini Alasan Yan Mangandar Putra Laporkan Pacuan Kuda ke Polda NTB - GenPI.co NTB
Lomba pacuan kuda akan memeriahkan balapan internasional motocross atau MXGP Samota. (foto : ANTARA)

GenPI.co Ntb - Ketua Koalisi Stop Joki Anak NTB, Yan Magandar Putra diperiksa Penyidik Subdit IV Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (UPPA) Ditreskrimsus Polda NTB, Selasa (12/7), terkait pelaporan dugaan eksploitasi anak di pacuan kuda pada side event Motor Cross Grand Prix (MXGP) Samota Sumbawa pada 19 Juni 2022.

Yan mengaku dipanggil Polda NTB usai melaporkan Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah NTB, Ari Garmono pada 24 Juni 2022, terkait adanya arena perjudian dan eksploitasi anak di arena pacuan kuda di Kabupaten Sumbawa, NTB.

"Saya dicecar 24 pertanyaan terkait nama penyelenggara, waktu, tempat dan bagaimana dugaan tindak pidana eksploitasi anak dan lain-lain," katanya.

BACA JUGA:  Soal Jatah Preman, Lidik NTB : Gubernur NTB Jangan Sebar Hoaks

Ketua Panitia Pacuan Kuda Kerato Angin Laut, Ahmad mengatakan, pihaknya menyayangkan adanya laporan tersebut. Apalagi konteks yang dilaporkan berkaitan dengan tradisi budaya masyarakat di Pulau Sumbawa.

"Saya sangat menyayangkan Polda NTB terlalu terburu-buru untuk menaikkan kasus tersebut ke penyelidikan. Seharusnya turun dulu," ujarnya.

BACA JUGA:  Ketua BPPD NTB : Joki Cilik di Pacuan Kuda Bukan Eksploitasi Anak

Ahmad menilai, laporan tersebut terkesan mengkriminalisasi tradisi budaya. Selain itu, dia juga menyayangkan langkah Polda NTB yang terkesan terburu-buru menerima laporan dan melakukan penyelidikan.

"Kalau bicara budaya, berhadapan dengan banyak orang. Bukan seribu dua ribu orang, tapi ratusan ribu orang," ucap Ahmad.

BACA JUGA:  Tradisi Pacuan Kuda dengan Joki Cilik di Desa Penyaring

Ahmad yang menjadi Ketua Panitia Pacuan Kuda pra MXGP Indonesia di Samota menegaskan, pacuan kuda merupakan tradisi turun temurun. Penggunaan joki anak juga dilakukan dengan aspek budaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya