Terkait Akomodasi MXGP Samota, Begini Penjelasan Dispar NTB

Terkait Akomodasi MXGP Samota, Begini Penjelasan Dispar NTB - GenPI.co NTB
Area Sirkuit MXGP di Samota Kabupaten Sumbawa. Kebutuhan penginapan saat ini terus dikebut.(Humas Pemprov NTB)

GenPI.co Ntb - Fasiitas akomdasi untuk mendukung event internasional MXGP Samota terus dipersiapkan oleh Pemerintah Provinsi NTB.

Diantara yang saat ini harus dipercepat untuk dituntaskan adalah penginapan atau hotel bagi kru dan pembalap MXGP.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) NTB Yusron Hadi mengatakan, untuk hotel penginapan diperuntukkan bagi pembalap dan tim maupun penonton telah dilakukan.

BACA JUGA:  Kapal Mati Mesin di Selat Lombok, Tim SAR Selamatkan Puluhan Bule

Update sementara ini pembalap dan team sebanyak 245 orang sudah disiapkan kamar 185 di 6 hotel yakni Hotel Samawa Sea Side Cottage, Transit Hotel, Kaloka Airport Hotel, 99 Balong, Sumbawa Grand Hotel dan Grand Samota.

"Sementara untuk talent musik dan tim butuh 70 kamar yang sudah disiapkan pula," katanya dikutip melalui situs Pemprov NTB.

BACA JUGA:  Dewan Udayana Minta Pemprov NTB Cekatan Tangani Wabah PMK Ternak

Ditambahkan, untuk kamar hotel yang sudah terisi untuk tanggal 24-26 juni diluar akomodasi pembalap dan tim maupun sebanyak 190 kamar atau 330 bed.

"itu sudah dibooking para pihak baik pemerintah maupun masyarakat. Sehingga kamar hotel tersedia masih 338 kamar atau 484 bed," jelasnya.

BACA JUGA:  Tiga Pemuda Diamankan Polres Mataram karena Narkoba

Selain itu kata Yusron, kebutuhan bagi penonton tentu dilengkapi lagi dengan ketersediaan tenda untuk 2000 orang di Ai Lemak, 1.500 orang di Ai Loang, termasuk rumah warga sekitar 265 yang tersebar di lima Kecamatan seperti Moyo Utara,  Moyo Hulu, Moyo Hilir, Labuhan Badas, dan Unter Iwes.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya