Ulang Tahun Emas, Begini Komentar Politisi Ini Tentang TGB

Ulang Tahun Emas, Begini Komentar Politisi Ini Tentang TGB - GenPI.co NTB
Politisi PPP Nurdin Raggabarani (kanan) menyerahkan karya lomba poster TGKH M Zainuddin Abdul Madjid pada Gubernur NTB periode 2008-2018 TGB HM Zainul Majdi. (Facebook Nurdin Raggabarani)

GenPI.co Ntb - Laman media sosial di NTB ramai dengan ucapan hari jadi Ketua Umum PB Nahdlatul Wathan Diniyyah Islamiyah (NWDI) TGB HM Zainul Madji, beragam ucapan selamat disampaikan.

Diantara yang cukup menyita perhatian adalah ucapan dari Politisi PPP Nurdin Raggabarani. Melalui lama media sosialnya, pria asli Sumbawa ini menyampaikan beberapa kesannya kepada TGB.

"Konsistensi, keberanian dan keteladanan. Ketiga kata itulah yang saya pahami mewakili sosok figur seorang Dr. TGKH. Muhammad Zainul Majdi. Baik sebagai umara, maupun sebagai ulama," tulisnya melalui akun Facebook pribadinya.

BACA JUGA:  TGB : LGBT Harus Ditolak karena Bertentangan dengan Agama

Nurdin bercerita, saat TGB menjabat sebagai Gubernur NTB (2008-2018), dan dia sebagai Anggota DPRD, tidak jarang keduanya berbeda sudut pandang dalam mensikapi berbagai permasalahan.

"Namun beliau (TGB) tetap menganggap wacana-wacana yang berbeda, sebagai sisi yang memperkaya khazanah pengambilan keputusan dan penetapan kebijakan," urainya.

BACA JUGA:  Lolos 50 Besar ADWI, Dispar NTB Dampingi Dua Desa Wisata Ini

Ketegasan dan keteguhan sikap TGB, sambung Nurdin, termanifestasi dalam satunya kata dengan perbuatan.

"Iya, iya. Tidak ya tidak. Bukan layanan bibir, lips service, apalagi sekedar drama dan pencitraan. Kata-katanya terukur dan menjadi garansi. No PHP, dan dapat dipercaya," tegasnya.

BACA JUGA:  112 Orang PMI Mataram Kembali ke Kampung Halaman

Lebh lanjut, TGB dia pandang lebih banyak bekerja dalam senyap, tidak terlalu menampakkan kesibukan dan kehebohan wara-wiri. Bergerombol dengan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) kesana kemari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya