Menikmati Sunset di Ketinggian Gunung Kondo

Menikmati Sunset di Ketinggian Gunung Kondo - GenPI.co NTB
Sunset di campsite Gunung Kondo. Tampilan menawan dengan deretan awan beriringan. (M. Kadran Hafifi for GenPi.co NTB)

GenPI.co Ntb - Sebelum menuju Gunung Kondo yang merupakan second summit atau puncak tertinggi kedua setelah Gunung Rinjani, ada pemandangan negeri di atas awan.

Di campsite atau tempat kemah yang berada di bawah puncak Gunung Kondo, selain menjadi tempat istirahat juga tersaji pemandangan memukau.

Untuk sampai ke sana, bisa melalui jalur Tete Batu Lombok Timur dan Aik Berik Lombok Tengah.

BACA JUGA:  Merasakan Sejuknya Air Terjun Gunung Janggot

Gunung tersebut berada di antara Lombok Timur dan Lombok Tengah.

Orang Lombok Timur kerap menyebutnya sebagai Gunung Sangkareang, sementara masyarakat Lombok Tengah ada yang menyebut Bukit atau Gunung Kondo.

BACA JUGA:  Desa Lantan Buka Jalur Pendakian Gunung Rinjani

Perjalanan untuk sampai ke lokasi campsite menempuh waktu sekitar 8 jam.

Selain menikmati pemandangan berdiri di atas awan, masih banyak lagi pemandangan indah lainnya.

BACA JUGA:  Mekaki, Pantai Tersembunyi di Kabupaten Lobar

Untuk melihat pemandangan dengan latar Gunung Rinjani, Danau Segara Anak dan Gunung Baru Jari maka kalian harus naik ke puncak Gunung Kondo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya