Ide Jualan Online Jelang Akhir Tahun, Tokopedia Ungkap Produk Paling Dicari

Ide Jualan Online Jelang Akhir Tahun, Tokopedia Ungkap Produk Paling Dicari - GenPI.co NTB
Tokopedia. Foto: Tokopedia

7. Kepulauan Maluku: Crop Top hingga Dekorasi Natal

Sementara di Maluku, berbagai produk fesyen kian dicari masyarakat di kuartal III 2023 lewat Tokopedia. Terlihat dari kenaikan jumlah pencarian terhadap produk busana muslim family set yang naik lebih dari 3 kali lipat. Produk fesyen perempuan lain seperti crop top juga mengalami kenaikan jumlah pencarian di Tokopedia, khususnya di Maluku, hingga lebih dari 5 kali lipat.*

Selain itu, masyarakat di Maluku juga mulai mencari produk dekorasi natal untuk akhir tahun. Hal ini terbukti dari jumlah pencarian pohon natal yang naik hingga lebih dari 4 kali lipat.* “Penjual bisa memanfaatkan berbagai fitur di Tokopedia, misalnya ‘Flash Sale Toko’, ‘Diskon Toko’ dan ‘Kupon Toko’, untuk menarik lebih banyak pembeli di momentum belanja masyarakat, seperti saat jelang akhir tahun,” tambah Rizky.

BACA JUGA:  UMKM Pesta Rakyat Simpedes BRI Sukses Jadi Produsen Snack di Jawa Timur

“Banyak manfaat yang bisa didapatkan penjual lewat berbagai fitur promosi ini. Contohnya, jika penjual memberi ekstra cashback lewat fitur ‘Kupon Toko’, toko dan produk penjual tersebut dapat muncul di halaman strategis Tokopedia, seperti halaman utama, halaman pencarian dan halaman promo. Alhasil, penjualan berpotensi meningkat karena pembeli lebih mudah menemukan toko atau produk tersebut dan bisa mendapatkan penawaran menarik,” ujar Rizky.


8. Pulau Papua: Kursi Goyang hingga Kopi Literan

BACA JUGA:  Menteri BUMN Apresiasi Pesta Rakyat Simpedes BRI Berdayakan UMKM Fashion

Tokopedia pun mencatat temuan menarik seputar tren pencarian produk di daerah Papua selama kuartal III 2023 dibandingkan kuartal III 2022. Hal ini terbukti dari kenaikan jumlah pencarian kursi goyang di kategori Rumah Tangga naik lebih dari 2 kali lipat. 

Produk fesyen anak seperti beanie atau kupluk untuk anak mengalami kenaikan jumlah pencarian di Papua hingga lebih dari 3,5 kali lipat. Pelaku usaha bisa memanfaatkan peluang ini untuk berjualan kupluk dengan berbagai macam pilihan desain hingga material berkualitas yang dapat digunakan untuk masyarakat Papua yang banyak tinggal di kawasan sejuk atau dingin.*

BACA JUGA:  BRI Hadirkan Bazaar UMKM Hingga Bagikan Beasiswa untuk Ribuan Anak di BRILiaN Independence Week 2023

Menariknya lagi, Tokopedia mencatat jumlah pencarian kopi literan oleh masyarakat di Papua naik 7,5 kali lipat.* “Tokopedia membuka peluang bagi UMKM lokal dari segala latar belakang dan memenuhi berbagai kriteria untuk bergabung di Tokopedia NYAM!, panggung khusus untuk pelaku usaha makanan dan minuman dari seluruh penjuru di Indonesia,” jelas Rizky.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya