Mudik Lebaran 2023: Harga Tiket Bus Naik, Stok Ludes

Mudik Lebaran 2023: Harga Tiket Bus Naik, Stok Ludes - GenPI.co NTB
Penjualan tiket bus di Lombok Tengah meningkat drastis pada arus mudik Lebaran 2023. Harga tiket pun mengalami kenaikan. Ilustrasi mudik. Foto: Antara

GenPI.co Ntb - Penjualan tiket bus di Lombok Tengah meningkat drastis pada arus mudik Lebaran 2023. Harga tiket pun mengalami kenaikan.

Bagian Ticketing PO Safari Dharma Raya Agusta mengatakan kenaikan harga tiket mencapai 25 persen dari hari biasa.

"Kenaikan harga tiket ini terjadi setiap momen Lebaran," kata Agus kepada GenPI.co NTB, Senin (17/4).

BACA JUGA:  Lebaran 2023, Pergerakan Penumpang Bizam Lombok Diprediksi Naik 7 Persen

Dia mengaku hanya melayani jurusan Solo, Jogja, Temanggung, Semarang, Cirebon, dan Jakarta.

"Peminatnya lebih banyak yang mencari jurusan Solo dan Jogja," sebut Agus.

BACA JUGA:  Tukang Cukur Panen Cuan Jelang Lebaran 2023, Sehari Rp 2 Juta

Agus menuturkan kuota tiket sebelum Lebaran sudah tidak ada lagi alias ludes.

"Kami hanya menjalankan masing-masing satu unit saja per hari," ungkap Agus.

BACA JUGA:  Disnakertrans Lombok Tengah Buka Posko Pengaduan THR H-10 Lebaran

Fasilitas yang diberikan standar bus malam, seperti selimut, bantal, AC, toilet, dan makan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya