6.500 Nelayan Lombok Tengah Bakal Terima BLT, Ini Jumlahnya

6.500 Nelayan Lombok Tengah Bakal Terima BLT, Ini Jumlahnya - GenPI.co NTB
Plt Kepala Dinas Sosial Lombok Tengah, Lalu Wiraningsum (Foto : Wawan/GenPi.co NTB)

GenPI.co Ntb - Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, bakal menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) BBM dari APBD perubahan.

Meski belum pasti kapan penyalurannya, namun dana yang disiapkan sekitar Rp 2 miliar untuk 6.500 penerima.

Plt Kepala Dinas Sosial Lombok Tengah, Lalu Wiraningsum mengatakan, masing-masing mendapatkan Rp 300 ribu.

"Hanya saja kami belum dapat memastikan kapan disalurkan," katanya kepada GenPI NTB, Jumat (23/9/2022).

Untuk BLT ini, akan diberikan kepada nelayan yang belum pernah mendapatkan bantuan lain atau tidak dobel.

Untuk penerima, pihaknya menyerahkan kepada Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) karena data nelayan di sana.

Sementara itu, Kepala DKP Lombok Tengah, Kamrin mengaku, sejauh ini data nelayan sebanyak 4.600.

"Itu data yang sudah diinput di aplikasi Kusuka," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya