Sitti Rohmi Sebut Ini Penyebab Angka Stunting Tinggi di NTB

Sitti Rohmi Sebut Ini Penyebab Angka Stunting Tinggi di NTB - GenPI.co NTB
Wagub NTB saat mengunjungi Posyandu di Lombok Barat (Foto : Diskominfotik NTB)

GenPI.co Ntb - Penyebab 70 persen terjadinya stunting saat ini, ialah karena lingkungan sekitar yang tidak bersih dan sehat.

Wakil Gubernur (Wagub) NTB, Sitti Rohmi Djalillah menyebut, kebersihan lingkungan menjadi faktor penentu.

Atas dasar itu, dia mengajak masyarakat menjaga dan merawat lingkungan sekitar dengan pola hidup bersih.

Selain itu, perempuan yang akrab disapa Ummi Rohmi itu, meminta kualitas pelayanan Posyandu terus ditingkatkan.

"Tidak hanya memberikan asupan makanan bergizi, namun menjaga kebersihan," katanya, Jumat (23/9/2022).

Ummi Rohmi meminta, para ibu-ibu memberikan asupan makanan bergizi yang mengandung protein hewani kepada anak.

Menurut dia, kandungan gizi tersebut dapat membantu mencegah anak dari stunting.

"Ibu-ibu jangan khawatir stunting dapat ditangani kok," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya