Lege Warman Sentil Pemkab Loteng, Halus Tapi Menohok

Lege Warman Sentil Pemkab Loteng, Halus Tapi Menohok - GenPI.co NTB
Anggota Banggar DPRD Lombok Tengah, Lege Warman. (Foto : dok. Lege Warman).

GenPI.co Ntb - Anggota Banggar DPRD Lombok Tengah, Lege Warman merespons langkah pemerintah kabupaten mengajukan pinjaman Rp200 miliar ke PT SMI.

Lege meminta, pinjaman sebesar itu dapat dipergunakan untuk perbaikan jalan secara merata di 12 kecamatan.

"Semua kecamatan harus mendapat perbaikan jalan dari pinjaman itu," kata Lege kepada GenPi.co NTB, Rabu (8/12/2021)

BACA JUGA:  DPRD Loteng Sentil Penanganan HIV/AIDS, Terkesan Tertutup

Politisi PBB ini menegaskan, selama ini persoalan perbaikan jalan sering menjadi perdebatan.

Selain itu, DPRD juga sering mengingatkan pemerintah kabupaten agar perbaikannya adil di semua wilayah.

BACA JUGA:  PBB Lombok Tengah Mulai Buka Pendaftaran Bacaleg

"Nanti kami akan cek jalan-jalan yang rusak. Sehingga di 2022 bisa diperbaiki," imbuhnya.

Menurut dia, tidak mustahil perbaikan jalan merata bisa dilakukan jika Dana Alokasi Khusus (DAK) dan dana pinjaman ini disatukan.

BACA JUGA:  Investasi Jalan, Kearifan Lokal Tetap Terjaga

"Kami paham DAK tahun ini turun," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya