Begini Janji Dinas Perdagangan NTB Terkait Minyak Goreng

Begini Janji Dinas Perdagangan NTB Terkait Minyak Goreng - GenPI.co NTB
Ratusan warga Loteng memburu minyak goreng di salah satu toko modern di wilayah setempat. (Wawan/GenPI.co NTB)

GenPI.co Ntb - Dinas Perdagangan Provinsi NTB menyebut persoalan kelangkaan minyak goreng akan segera dapat diatasi.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perdagangan Provinsi NTB Fathurrahman dalam rapat terbatas yang juga dihadiri oleh Wagub NTB Sitti Rohmi Djalilah.

"Apalagi menjelang perhelatan MotoGP, harus segera diatasi agar tidak mencuat," ucap Fathurahman dilansir dari laman Website Pemprov NTB.

BACA JUGA:  Keras, Begini Kata Kapolres Loteng Soal Penimbun Minyak Goreng

Dikatakan, pelaku UMKM maupun industri-industri kuliner yang berpartisipasi mensukseskan event MotoGP membutuhkan pasokan minyak goreng demi terjaminnya kebutuhan saat pelaksanaan event tersebut.

Selain itu dijelaskannya, rapat terbatas  ini untuk mengetahui kuota minyak goreng untuk NTB. Sehingga dapat dipantau.

BACA JUGA:  Minyak Goreng Langka, Ratusan Orang Serbu Toko Modern di Loteng

Pasokan minyak goreng terhubung dengan produsen mana saja dan distributor lokal di NTB.

"Semua ini agar kita dapat mengawasi dan memantau rantai pasoknya," tandasnya.

BACA JUGA:  Harga Minyak Goreng di Loteng Masih Melambung

Menurut data, kebutuhan minyak goreng untuk NTB 1,7 juta liter sampai 2,2 juta liter perbulan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya