Kekompakan, Kunci Kemiskinan di NTB Turun

Kekompakan, Kunci Kemiskinan di NTB Turun - GenPI.co NTB
Kemiskinan yang terjadi di NTB salah satunya disumbang oleh makanan. (Ilustrasi : newsmeter.id)

GenPI.co Ntb - Jumlah penduduk miskin di NTB menurun dibandung periode sebelumnya. Capaian ini dinilai buah dari kerja keras semua pihak.

“Alhamdulillah, ini buah kerja bersama semua, mulai dari pemerintah desa, pemerintah kabupaten kota yang sinergis dengan Pemerintah Provinsi,” kata Kepala Dinas Sosial Provinsi NTB H Ahsanul Khalik, Kamis (20/1).

Seperti diketahui, berdasar jumlah penduduk miskin di NTB pada September 2021 tercatat sebesar 735,30 ribu orang (13,83 persen). 

BACA JUGA:  Komoditas Makanan Dominan Pengaruhi Kemiskinan di NTB

Nilai ini lebih rendah dibandingkan kondisi Maret 2021, dimana jumlah penduduk miskin di NTB sebesar 746,66 ribu orang (14,14 persen).

Penurunan persentase penduduk miskin (P0) selama periode Maret 2021 – September 2021 yaitu sebesar 0,31 persen poin.

BACA JUGA:  Beras dan Rumah Penyebab Terbesar Kemiskinan di NTB

Selain itu, nilai ini juga lebih rendah dibandingkan dengan September 2020 yang tercatat sebesar 746,04 ribu orang (14,23 persen).

Khalik mengatakan, berbagai intervensi dalam bentuk program cukup banyak dilakukan sesuai dengan tingakatan pemerintahan.

BACA JUGA:  Menurunkan Kemiskinan di Lombok Barat Butuh Sinergi Semua Pihak

Selain itu, perbaikan data kemiskinan menjadi salah satu ikhtiar yang tepat. Maka ini harus terus dikuatkan oleh pemerintah kabupaten kota sampai pada tingkat desa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya