Jualan di Instagram Perhatikan Lima Hal Ini

Jualan di Instagram Perhatikan Lima Hal Ini - GenPI.co NTB
Ingin target penjualan produk melalui Instagram meningkat, harus memperhatikan beberapa hal. (GenPI.co NTB)

GenPI.co Ntb - Salah satu platform digital di media sosial yang menjadi salah satu pilihan untuk mempromosikan produk adalah Instagram.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan Gen People yang ingin mempromosikan produknya melalui Instagram.

1. Buat Profil yang Menarik

BACA JUGA:  Mencari Cuan dengan Jualan di Facebook, Begini Caranya!

Membuat akun bisnis di Instagram wajib untuk memaksimalkan bagian profil.

Profil akun bisnis harus terlihat profesional. Akun yang terlihat profesional akan membuat calon pembeli mempunyai kepercayaan terhadap kredibilitas bisnis.

BACA JUGA:  Begini Cara Memaksimalkan Digital Marketing

Tulis dengan jelas nama akun, produk yang dijual, alamat, kontak pemesanan, atau link marketplace jika punya.

2. Tentukan Tema Konten

Harus memikirkan tema konten yang bagus dan menarik. Pilih tema konten yang berbeda-beda setiap harinya, tetapi tetap mempertahankan identitas bisnis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News