HUT ke-64 NTB, 214 Kuda Berpacu di Lombok Tengah

HUT ke-64 NTB, 214 Kuda Berpacu di Lombok Tengah - GenPI.co NTB
HUT ke-64 NTB, 214 Kuda Berpacu di Lombok Tengah. (Foto : Antara)

GenPI.co Ntb - Pacuan kuda menyambut HUT ke-64 NTB, dihelat di Lapangan Sasake, Lombok Tengah.

Sedikitnya, ada 214 kuda tradisional berpacu memperebutkan piala Gubernur NTB.

Ketua panitia pacuan kuda Gubernur Cup, Lalu Hizzi mengatakan, lomba ini rangkaian HUT ke-64 NTB.

Tidak hanya, lanjut Hizzi, lomba kali ini merupakan bagian dari persiapan menyambut PON 2028 mendatang.

"Rencananya di lintasan Sasake ini jadi tuan rumah pacuan kuda PON 2028," katanya, Selasa (20/12/2022).

Dia menyebut, lintasan pacuan kuda Sasake telah berskala nasional dilihat dari sisi panjang lintasan.

"Panjang lintasan ini sekitar 1.400 meter," sebutnya.

Dia mengaku, dari sisi fasilitas memang banyak yang harus dibenahi dan belum bisa dikategorikan skala nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya