Songket, Kain Tenun Warisan Leluhur di Lombok

Songket, Kain Tenun Warisan Leluhur di Lombok - GenPI.co NTB
Songket, Kain Tenun Warisan Leluhur di Lombok. (Foto : Antara)

GenPI.co Ntb - Desa Sukarara, Lombok Tengah salah satu daerah dengan daya tarik wisata budaya tenun kain songket.

Songket sendiri, adalah kain yang ditenun dari benang emas atau perak menggunakan alat tenun tradisional.

Sejak 1832, menenun sudah ada di Desa Sukarara dan para wanita menjadikannya sebagai warisan budaya.

Tradisi tersebut saat ini, dimanfaatkan sebagai identitas atau potensi yang dimiliki Desa Sukarara.

Dengan potensi ini, dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat yang ada di desa tersebut.

Awalnya kegiatan menenun, dilakukan sebagai sampingan untuk mengisi waktu luang.

Namun, saat ini kegiatan menenun menjadi sarana mata pencaharian, terutama kaum hawa.

Seiring waktu, peminat kain songket Desa Sukarara bertambah, sehingga pemerintah membuat kegiatan tahunan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya