MotoGP Mandalika

MotoGP, Rumah Kumuh Sekitar Mandalika Bakal Direhab

MotoGP, Rumah Kumuh Sekitar Mandalika Bakal Direhab - GenPI.co NTB
Kepala Dinas PUPR Provinsi NTB H Ridwan Syah memaparkan soal jalur menuju Sirkuit Mandalika kepada Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Rabu (22/12). (dok Ridwan Syah)

GenPI.co Ntb - Arahan Presiden Joko Widodo kepada Menteri Pekerjaaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono supaya kawasan sekitar Sirkuit Mandalika ditata dengan baik.

“Ada sekitar 198 bangunan rumah dan tempat usaha yang kumuh akan direhab,” kata Kepala Dinas PUPR Provinsi NTB H Ridwan Syah, Kamis (23/12) kepada GenPI.co NTB. 

Dijelaskan, bangunan-bangunan tersebut akan dipercantik dengan arsitektur yang menonjolkan kearifan lokal.

BACA JUGA:  Wow Bakal ada Hotel Terapung di MotoGP Mandalika

“Karena banyak penonton dari luar negeri supaya mereka tak lihat yang kumuh-kumuh,” bebernya.

Selain itu, ada dukungan dari Kementrian Perhubungan yang akan menghadirkan fasilitas keselamatan jalan.

BACA JUGA:  Antisipasi Penuhnya Penginapan Saat MotoGP, ini Cara Pemerintah

Lampu jalan akan dibuat lebih terang. Mempermudah pengendara yang melintas.

Rambu-rambu penunjuk jalan diperbanyak.

BACA JUGA:  Pesan Bu Wagub, Siapkan Paket Wisata Khusus MotoGP

“Termasuk penambahan marka dan guard rail untuk keamanan di jalan,” terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya