Anggap Dirut PT AMGM Tak Hargai DPRD Lombok Barat, PSI NTB: Buat Perusahaan Sendiri

Anggap Dirut PT AMGM Tak Hargai DPRD Lombok Barat, PSI NTB: Buat Perusahaan Sendiri - GenPI.co NTB
Dirut Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Giri Menang Lalu Ahmad Zaini. Foto: PTAM Giri Menang

GenPI.co Ntb - Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Agus Kamarwan menilai Direktur PT Air Minum Giri Menang (AMGM) Lalu Ahmad Zaini seharusnya tidak menolak permintaan DPRD Lombok Barat untuk menyampaikan laporan keuangan.

"Kalau tidak mau diawasi DPRD, silakan buat perusahaan sendiri," kata Agus, Jumat (9/6).

Agus menjelaskan Zaini tidak bisa serta-merta tak menghargai DPRD meskipu diangkat bupati Lombok Barat.

BACA JUGA:  Cegah Misi Terselubung Dirut PT AMGM, PSI NTB: Zaini Harus Lepas Jabatan

"Kewenangan DPRD melekat karena PT AMGM dimodali keuangan daerah," ujar Agus.

Menurut dia, eksekutif dan legislatif tidak bisa terpisahkan sehingga keduanya harus sama-sama dihargai.

BACA JUGA:  Wilayah Sumber Air Kesulitan Air Bersih, Aksi PT AMGM Ditunggu

"Tugas dan fungsi DPRD ialah mengawasi. Sepanjang perusahaan menggunakan uang daerah, harus dihargai," tegas mantan politikus Partai Berkarya itu.

Dia menganggap DPRD berhak membuat rekomendasi pemberhentian kepada Zaini.

BACA JUGA:  Warga Lombok Barat Demonstrasi, Tuntut Dirut PT AMGM Dicopot

"Itu semua karena DPRD tidak pengin uang rakyat disalahgunakan. Sebab, Zaini bakal mencalonkan diri sebagai bupati," ucap Agus.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya