Ketua DPW PKB NTB Bidik Kursi DPR, Siap Perjuangkan Rp 5 M per Desa

Ketua DPW PKB NTB Bidik Kursi DPR, Siap Perjuangkan Rp 5 M per Desa - GenPI.co NTB
Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Nusa Tenggara Barat (NTB) Lalu Hadrian Irfani siap memperebutkan kursi DPR RI pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Foto: Dok pribadi

"Kami komitmen memperjuangkan aspirasi Rp 5 miliar per desa," sebut Ari.

Sementara itu, Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) PKB NTB Lalu Sarjana mengatakan hampir sepuluh tahun kursi PKB di DPR dapil NTB II diisi kader yang bukan putra asli Lombok. 

"Ini aspirasi masyarakat yang menginginkan ada putra daerah mewakili di DPR," ungkap Sarjana.

BACA JUGA:  Yakin Cak Imin Cawapres Prabowo, PKB NTB Siap Tempur Habis-habisan

Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah itu menegaskan aspirasi yang menginginkan putra daerah tersebut tidak berarti mendiskreditkan figur dari luar daerah.

Akan tetapi, pihaknya memakai perspektif keterwakilan kader di wilayah untuk ditempatkan menjadi wakil di DPR 

BACA JUGA:  Prabowo Capres, Cak Imin Cawapres, PKB NTB Tunggu Akhir Juni

"Kami di partai tidak bicara putra daerah atau orang luar. Mereka semua baik. Kader PKB terbaik," tegas anggota dewan asal Desa Mangkung itu. (*)

 

BACA JUGA:  Rayakan Hari Lahir ke-24, PKB Patok Target Tinggi di Pemilu 2024

Simak video berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya