Kece Badai! CCF Indonesia Bantu Bangun Kelas SDN Tampah Lombok Tengah

Kece Badai! CCF Indonesia Bantu Bangun Kelas SDN Tampah Lombok Tengah - GenPI.co NTB
Creators Care Foundation (CCF) Indonesia memberikan bantuan bangunan ruang kelas belajar di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tampah, Desa Mekar Sari. Foto: CFF Indonesia

GenPI.co Ntb - Creators Care Foundation (CCF) Indonesia memberikan bantuan bangunan ruang kelas belajar di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tampah, Desa Mekar Sari, Kecamatan Praya Barat, Lombok Tengah.

Anggaran yang sudah disiapkan sekitar Rp 700 juta. Dana itu akan diguakan untuk membangun tujuh ruang kelas.

CFF Indonesia juga akan  menambah perlengkapan berupa meja, kursi, papan tulis, dan lainnya.

BACA JUGA:  Lumpur Tutupi Halaman SDN 4 Pemenang Lombok Utara

Pembangunan gedung sekolah tersebut diperkirakan berjalan 90 hari kerja. 

Beberapa ruang kelas yang sudah tidak layak langsung dibongkar menggunakan alat berat untuk dibangun ulang, Rabu (10/5).

BACA JUGA:  Pak Bupati, SDN Bile Tengak Lombok Tengah Rusak Parah

“Mudah-mudahan berjalan lancar dan tidak terkendala cuaca," ujar perwakilan CFF Indonesia Caty Plewnia.

Kepala SDN Tampah Lalu Zuhran mengatakan, sebelum dirinya menjabat kepala SDN Tampah, kondisi bangunan sekolah sudah rusak berat.

BACA JUGA:  Siswa SDN 2 Model Mataram Diliburkan, Ini Alasannya

"Kondisinya sudah tidak layak pakai dalam menunjang kegiatan belajar mengajar," kata Zuhran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya