30 Ribu Ton Limbah PLTU di NTB Jadi Bahan Baku

30 Ribu Ton Limbah PLTU di NTB Jadi Bahan Baku - GenPI.co NTB
30 Ribu Ton Limbah PLTU di NTB Jadi Bahan Baku. Foto : Antara.

GenPI.co Ntb - Lebih dari 30 ribu ton sisa abu pembakaran batubara, dioleh oleh PLN menjadi bahan baku infrastruktur.

General Manager PLN NTB, Sudjarwo mengatakan, limbah ini dihasilkan PLTU Jeranjang, Lombok Barat.

"Kemudian PLTU Taliwang, di Sumbawa Barat," ungkapnya, Minggu (15/1/2023).

PLN menggandeng UMKM lokal, mengolah limbah ini menjadi paving block, batako, mortar, pembangunan jalan.

Kemudian beton struktural, gerabah, semen pozolan hingga tetrapod untuk penahan abrasi pantai.

"Limbah PLTU ini justru menjadi motor penggerak roda perekonomian," ungkapnya.

Harapannya, ekonomi sirkular dapat terwujud bukan hanya bagi masyarakat sekitar PLTU.

Dia menyebutkan, di PLTU Jeranjang, limbah yang diserap 24.300 ton untuk pemanfaatan internal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya