Bertambah 4.806, Ini Total Penerima BLT BBM Mataram

Bertambah 4.806, Ini Total Penerima BLT BBM Mataram - GenPI.co NTB
Bertambah 4.806, Ini Total Penerima BLT BBM Mataram. (Foto : Antara)

GenPI.co Ntb - Jumlah penerima BLT BBM di Mataram, bertambah 4.806 sehingga total penerima menjadi 35.932 keluarga.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Mataram, Sudirman mengatakan, target awalnya hanya 31.126 penerima.

Sampai saat ini lanjutnya, BLT BBM tahap pertama senilai Rp 300 ribu sudah tersalurkan 89 persen.

BACA JUGA:  SMAN 2 Mataram Dukung Razia Bolos, Begini Alasannya

"Sisanya, 3.971 KPM, masih dalam proses pencairan," katanya, Senin (26/9/2022).

Dia menjelaskan, sasaran BLT BBM ditetapkan pemerintah pusat berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

BACA JUGA:  Warga Jakarta Ditemukan Tewas di Pantai Semeti

Sementara untuk penyaluran bantuan tersebut, langsung ditangani oleh PT Pos Indonesia.

"Jadi proses penetapan sasaran dan pencairan kami tidak dilibatkan," katanya.

BACA JUGA:  Begini Cara PLN NTB Hemat Anggaran Rp 374 per Tahun

Kendati demikian, pihaknya tetap memantau penyaluran bantuan di kantor cabang PT Pos Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya