Papan Atas Zona Lombok Semakin Ketat

Papan Atas Zona Lombok Semakin Ketat - GenPI.co NTB
Striker Lombok FC Paulus Issac Ona saat menceploskan bola ke gawang PS Bintang Kejora dengan sundulan kepala, Kamis (9/12). (febri/GenPI.co NTB)

GenPI.co Ntb - Klasemen papan atas Liga III Asprov PSSI Zona Lombok semakin ketat. Kemenangan 2-0 Lombok FC atas PS Bintang Kejora membuat tim ini menempel Perselobar. 

Di peringkat satu ada Bima Sakti yang meraih 15 poin, menyusul Perselobar 13 poin, dan Lombok FC 12 poin. Bima Sakti maupun Perselobar sama-sama baru bermain lima kali. Sementara Lombok FC sudah enam kali bermain, kalah dua kali.

Jalannya pertandingan antara Lombok FC dengan PS Bintang Kejora berlangsung sengit dari mulai babak pertama. Lombok FC berupaya mengambil tempo permainan.

BACA JUGA:  PSSI NTB Usulkan Liga III Dihadiri Penonton

Hingga pertengahan babak pertama skor masih 0-0. Paulus yang dipasang sebagai ujung tombak Lombok FC berupaya untuk terus menekan. 

Martasuwarna ujung tombak Bintang Kejora tak mau tinggal diam. Beberapa kali ia membalas dengan permainan individu. Pemain belakang Lombok FC Lodrico-Zahran bermain kompak.

BACA JUGA:  Lombok FC Ungguli Selaparang Raya

Hingga wasit meniup peluit babak pertama skor tanpa gol tetap bertahan.

Di awal babak kedua, PS Bintang Kejora mendapat tendangan bebas yang cukup strategis. Tendangan Anang tipis diatas mistar gawang Ilham.

BACA JUGA:  Sepak Bola Industri Milik Rakyat

Gol yang ditunggu akhirnya terjadi di menit 57 melalui Paulus memanfaatkan umpan cantik dari Edwin. Setelah menerima umpan terobosan dari lini belakang Edwin langsung beradu lari dengan pemain belakang PS Bintang Kejora.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya