Antisipasi Covid-19, Ratusan Nakes di Mataram Vaksinasi Booster

Antisipasi Covid-19, Ratusan Nakes di Mataram Vaksinasi Booster - GenPI.co NTB
Ratusan tenaga kesehatan di Kota Mataram kembali menjalani vaksinasi booster. (foto : ANTARA)

GenPI.co Ntb - Vaksinasi booster sudah diterima oleh 383 tenaga kesehatan (nakes) di Kota Mataram.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Mataram dr H Usman Hadi mengatakan, Jumat sore (5/8) vaksin datang, dan langsung diambil oleh petugas dari 11 puskesmas seluruh Kota Mataram.

“Hari Sabtu nakes di puskesmas sudah mulai melaksanakan vaksinasi penguat," akunya.

BACA JUGA:  Dugaan Permainan Fee DAK, Sekda NTB Minta Inspektorat Bergerak

Kegiatan vaksinasi booster tahap kedua bagi nakes, hari ini dimulai secara serentak di sejumlah pusat layanan kesehatan, termasuk RSUD Kota Mataram.

"Jadi mungkin jumlah nakes yang divaksinasi penguat bertambah lagi, sebab data 383 itu merupakan data hari Sabtu (6/8)," sambungnya.

BACA JUGA:  Kabar Gembira, Pasar Rakyat Segera Digelar di Mataram

Menurutnya, vaksinasi penguat atau booster untuk nakes ini diberikan dengan jenis vaksin moderna sesuai dengan jenis vaksin yang diterima saat booster tahap pertama.

Untuk target sasaran, jumlah nakes di Kota Mataram sebanyak 7.053 orang tersebar pada sejumlah fasilitas kesehatan baik di rumah sakit maupun di puskesmas.

BACA JUGA:  Konsep Industrialisasi, Begini Langkah dari Gubernur NTB

Dikatakannya, nakes menjadi prioritas pemberian booster tahap kedua karena nakes sehari-hari berhubungan dan berinteraksi langsung dengan pasien sehingga rentan tertular.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya