Butuh Perhatian, Bagian Kapal Kuno Mulai Dijarah Masyarakat

Butuh Perhatian, Bagian Kapal Kuno Mulai Dijarah Masyarakat - GenPI.co NTB
Kapal berusia ratusan tahun yang ditemukan di Pantai Dedalpak, Kabupaten Lombok Timur. (foto : ANTARA)

GenPI.co Ntb - Temuan kapal kuno yang ada di Pantai Dedalpak di Kabupaten Lombok Timur (Lotim) perlu mendapat perhatian pemerintah daerah.

Menurut cerita Anggota Pokdarwis Pondok Kerakat Asri, sebagian kayu, besi dan barang lainnya di dalam kapal dijarah oleh masyarakat.

Untuk mendapatkan kayu, masyarakat menggunakan mesin pemotong sebagai upaya penjarahan.

BACA JUGA:  Putra NTB Kebanggaan, Zohri Catatankan Waktu Terbaik Musim Ini

Diceritakan, empat bulan yang lalu warga setempat juga menemukan satu rongsokan kapal laut ditempat yang sama.

Namun sayang kayu dan benda lainnya habis dijarah oleh masyarakat.

BACA JUGA:  Penggunaan MyPertamina, Pemkot Mataram Segera Lakukan Penyesuaian

Hal itulah yang dikhawatirkan dan tidak diinginkan oleh Asri.

Menurutnya rongsokan kapal tersebut bisa dijadikan situs sejarah dan cakar budaya daerah setempat.

"Apa yang diceritakan oleh kakek buyut kita selama ini benar adanya. Juga, ini sebagai langkah awal pemerintah dan ahli arkeolog untuk meneliti keberadaan rongsokan kapal itu," jelas Asri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya