Bizam Layani Penumpang yang Belum Vaksinasi Booster

Bizam Layani Penumpang yang Belum Vaksinasi Booster - GenPI.co NTB
Bizam memberikan pelayanan vaksinasi penguat atau booster kepada para penumpang. (foto : ANTARA)

GenPI.co Ntb - Layanan vaksinasi dosis penguaat atau booster digencarkan di berbagai tempat. Diantara yang mengadakan pelayanan ini adalah  PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (Bizam).

Sejak 6 Juli 2022 membuka layanan vaksinasi Covid-19 dosis digelar. Ini sesuai dengan keluarnya surat edaran Kementerian Perhubungan yang berlaku mulai 17 Juli 2022.

"Layanan khusus vaksin dosis tiga atau 'booster' (penguat) ini dibuka mulai pukul 09.00-14.00 Wita di area lobi keberangkatan Bandara Lombok," kata Juru Bicara PT Angkasa I Bandara Lombok Arif Haryanto.

BACA JUGA:  Vaksinasi Penguat, Dinkes Mataram Siapkan 3.000 Dosis untuk Warga

Berdasarkan aturan terbaru dari Kementerian Perhubungan, nantinya hanya penumpang pesawat udara yang sudah mendapatkan vaksinasi dosis ketiga yang tidak diwajibkan menunjukkan hasil negatif tes PCR atau antigen.

Untuk itulah layanan vaksinasi penguat kembali dibuka di Bandara Lombok.

BACA JUGA:  Meski Tiket Pesawat Mahal, Penumpang di Bizam Tetap Normal

Selain mendukung percepatan program vaksinasi yang dicanangkan pemerintah, layanan ini juga memberikan kemudahan bagi calon penumpang pesawat yang berangkat dari Bandara Lombok dalam memenuhi salah satu persyaratan perjalanan, yaitu sertifikat vaksinasi Covid-19.

"Untuk vaksin dosis dua, penumpang wajib menunjukkan hasil tes PCR atau antigen," katanya.

BACA JUGA:  Soal Jatah Preman, Lidik NTB : Gubernur NTB Jangan Sebar Hoaks

Layanan vaksinasi ini hanya dosis ketiga. Kegiatan ini kerja sama PT Angkasa Pura I Bizam dan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Mataram.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya