Silaturahmi 360 Derajat, Demokrat NTB-Hipmi Bahas UMKM Go Digital

Silaturahmi 360 Derajat, Demokrat NTB-Hipmi Bahas UMKM Go Digital - GenPI.co NTB
Ketua DPD Partai Demokrat NTB Indra Jaya Usman (tiga dari kiri) bertemu dengan Ketua Hipmi NTB Putu Dedy Saputra. (Wawan/GenPI.co NTB)

GenPI.co Ntb - Pengurus DPD Partai Demokrat NTB bertandang ke Kantor Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) NTB. Pembahasan mengenai penguatan ekonomi usai pandemi menjadi salah satu pembahasan.

Ketua DPD Partai Demokrat NTB, Indra Jaya Usman bertemu langsung dengan Ketua  Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) NTB, Putu Dedy Saputra.

Putu Dedy mengatakan, Hipmi adalah wadah bagi pengusaha muda untuk mengembangkan diri dan berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi nasional.

BACA JUGA:  Dara Manis Ini Kini Jadi Presiden Baru Lombok FC

“Pengusaha tentu membutuhkan iklim yang kondusif untuk menjalankan usahanya dan kebijakan politik yang mendukung percepatan pertumbuhan ekonomi,” katanya, Rabu (1/6)

Putu Dedy mengaku mengapresiasi Silaturahmi 360 Derajat yang dilakukan Partai Demokrat untuk membangun koalisi dengan elemen-elemen rakyat.

BACA JUGA:  Gubernur NTB Ingatkan Pelayanan JCH Harus Baik

“Kita berharap dari sini akan lahir sinergitas,” ucapnya.

Di sisi lain, IJU mengatakan, Partai Demokrat NTB sedang mengembangkan konsep UMKM Go Digital dalam upaya meningkatkan kemampuan pengusaha muda di tengah tren digitalisasi ekonomi saat ini.

BACA JUGA:  Jumlah Sapi di Mataram yang Terjangkit PMK Menjadi 82 Ekor

“Kami akan menyediakan online store dan memberikan pelatihan-pelatihan seperti copy writing, product photography, content creator, dan keterampilan lain yang diperlukan,” ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya