L'etape Tour de France, Sejumlah Titik Penyekatan Disiapkan

L'etape Tour de France, Sejumlah Titik Penyekatan Disiapkan - GenPI.co NTB
Ilustrasi Tour De France L’Etape (foto : Shimano.bt.indonesia

GenPI.co Ntb - Pemkab Lombok Tengah (Loteng) bersama panitia Tour De France L’Etape Indonesia telah menggelar rapat koordinasi untuk menyukseskan event yang akan berlangsung pada 20 Februari mendatang.

Direncanakan, beberapa lokasi keramaian yang menjadi rute peserta akan dilakukan penyekatan.

Hal itu dilakukan untuk menghindari keramaian saat event berlangsung.

BACA JUGA:  1.308 Pesepeda Bakal Ikuti L'etape Indonesia Mandalika Lombok

Koordinator Teknis Rute Tour De France L’Etape Indonesia Rudi Rahmansyah mengaku, secara teknis mereka terus berkoordinasi dengan berbagai pihak.

Termasuk dengan pemkab yang menjadi tuan rumah dan memberikan banyak dukungan.

BACA JUGA:  Keren, L'etape Indonesia by tour de France Digelar di NTB

Koordinasi juga dilakukan bersama kepolisian untuk rekayasa lalu lintas dan pengamanan.

“Ada 200 marshal yang terlibat dalam kegiatan ini, 120 berada di titik-titik penting dan sisanya akan mengawal dengan kendaraan bermotor," katanya, kepada GenPi.co NTB Selasa (15/2).

BACA JUGA:  Lombok Tuan Rumah L'Etape Indonesia by Tour de France

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Lombok Tengah, Supardan Kenah menyampaikan mengatakan, dinasnya bersama kepolisian siap menyukseskan Tour De France L’Etape ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya