Binda NTB Maksimalkan Vaksinasi Anak

Binda NTB Maksimalkan Vaksinasi Anak - GenPI.co NTB
Target harian vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Mataram terkendala pasokan. (Foto : Antara/Nirkomala)

GenPI.co Ntb - Badan Intelijen NTB kembali menggencarkan vaksinasi COVID-19 secara massal bagi anak usia 6-11 tahun di sekolah-sekolah untuk mencegah penyebaran virus corona di provinsi itu.

Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (BINDa) NTB Wara Winahya di Mataram, Rabu mengatakan, kegiatan ini selaras dengan program percepatan vaksinasi pemerintah, terlebih saat ini virus corona varian omicron sudah masuk ke Indonesia.

“Sesuai arahan Presiden Jokowi, BIN melaksanakan vaksinasi dengan cara jemput bola," katanya.

BACA JUGA:  Vaksinasi Anak 6-11 Tahun di Mataram Capai 49 Persen

Pada tahun ini BIN mendapat target khusus penyaluran vaksinasi sebanyak 25 dosis untuk mecapai kekebalan komunal.

Sejak Januari hingga Februari 2022 sebanyak 80.000 dosis akan diberikan kepada anak usia 6-11 tahun, lansia dan masyarakat umum.

BACA JUGA:  Jelang MotoGP, ini Capaian Vaksinasi di Lombok Tengah

Vaksin yang akan diberikan pun tidak terbatas satu dosis, tetapi juga dosis dua maupun penguat.

“Untuk hari ini kami menargetkan 1.000 sasaran anak di 10 kabupaten kota di NTB dan di SDN 10 Mataram ada 200 anak,” katanya.

BACA JUGA:  Kejar Target 70 Persen Vaksinasi Anak, Dinkes Mataram Lakukan ini

Menurut dia, dengan masuknya varian-varian baru COVID-19 membuat anak-anak semakin rentan terpapar COVID-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya