Kemenag Mataram Belum Keluarkan Rekomendasi Kuota Umrah

Kemenag Mataram Belum Keluarkan Rekomendasi Kuota Umrah - GenPI.co NTB
Ilustrasi Kelompok pertama umat muslim melakukan ibadah umrah dengan penerapan protokol kesehatan di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi,.(Foto : ANTARA FOTO/REUTERS/Yasser Bakhsh/foc)

GenPI.co Ntb - Kantor Kementerian Agama Mataram, hingga saat ini belum mengeluarkan rekomendasi kuota pemberangkatan jemaah umrah.

"Sebanyak 99 orang jemaah umrah yang diberangkatkan 16 dan 19 Januari 2022, semuanya warga dari luar Kota Mataram," kata Kemenag Mataram M Amin, Kamis (27/1/2022).

Amin menilai, belum adanya pemberangkatan jemaah dari travel di Mataram, kemungkinan masih menunggu kondisi lebih baik.

Jemaah umrah yang berangkat di tengah pandemi COVID-19 harus mengikuti standar protokol kesehatan (prokes).

Seperti menjalani karantina sebelum berangkat dan setelah tiba di Tanah Air, serta berangkat melalui satu pintu yakni dari embarkasi Jakarta.

"Dengan aturan itu, maka 99 orang yang berangkat kemungkinan mereka yang sudah daftar lama dan mampu bayar lebih," katanya.

Pasalnya, dengan aturan itu berdampak pada biaya umrah dari Rp35-Rp38 juta untuk perjalanan 12 hari.

Padahal biasanya perjalanan umrah selama 12 hari, biaya maksimal sekitar Rp25 juta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya