Pemprov NTB Nyatakan Kesiapan Jadi Tuan Rumah G-20

Pemprov NTB Nyatakan Kesiapan Jadi Tuan Rumah G-20 - GenPI.co NTB
Wagub NTB Hj Sitti Rohmi Djalilah bersama jajaran saat rapat dengan Komisi IX terlait tuan rumah G-20, Kamis (27/1). (Humas Pemprov NTB)

Pemprov NTB telah merancang upaya-upaya persiapan NTB menjadi tuan rumah pertemuan G-20.

Salah satunya adalah menerapkan sistem bubble bagi delegasi-delegasi  yang akan datang.

Penerapan sistem bubble ini sebelumnya akan dilaksanakan pada pelaksanaan MotoGP di Bulan Maret nanti. 

BACA JUGA:  Komisi IX Jumpa Bu Wagub Bahas Kesiapan G-20

“Jika semua prosedur kedatangan, baik itu wistawan atau delegasi sudah dilaksanakan dengan baik dan ditambahnya penerapan sistem bubble, maka potensi penyebaran Covid-19 bisa ditekan," tambahnya.

Mengenai kegiatan G-20 ini, dari Komisi IX menyebut, merupakan momen yang tepat untuk meningkatkan geliat ekonomi Indonesia khususnya di NTB.

BACA JUGA:  Bu Wagub Minta Muslimat NWDI Terlibat Posyandu Keluarga

Dengan 20 negara anggota organisasi internasional dan negara undangan, terdapat sekitar 6500 delegasi yang akan hadir dalam pergelaran ini dan  banyak sektor yang dapat diuntungkan.(*)

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya