Duh Belum Sebulan, DBD di Lombok Tengah Capai 15 Kasus

Duh Belum Sebulan, DBD di Lombok Tengah Capai 15 Kasus - GenPI.co NTB
Kepala Bidang PPPKL Dinas Kesehatan Lombok Tengah Putrawangsa. (Foto : Wawan/GenPI.co NTB)

GenPI.co Ntb - Terhitung 1 sampai 26 Januari 2022, kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Lombok Tengah mencapai 15 orang.

Dari kasus itu, didominasi warga Kecamatan Praya dengan kasus sembilan orang positif.

Kepala Bidang PPPKL Dinas Kesehatan Lombok Tengah Putrawangsa mengatakan, saat ini semua yang terjangkit sudah sehat.

"Mereka sudah sehat setelah dilakukan perawatan," katanya kepada GenPI.co NTB, Rabu (26/1/2022).

Dia menambahkan, perbandingan kasus di Januari selama 3 tahun terakhir, tahun ini paling rendah.

Jentik nyamuk DBD, biasanya muncul lantaran perubahan cuaca di musim penghujan.

"Hujan sehari, hari berikutnya panas menyebabkan nyamuk cepat berkembang biak," ujarnya.

Pihaknya pun, mengimbau agar warga melakukan pembebasan sarang nyamuk.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya