Gubernur NTB Dukung Program Spiritual Camp di Seluruh Sekolah

Gubernur NTB Dukung Program Spiritual Camp di Seluruh Sekolah - GenPI.co NTB
Gubernur NTB H Zulkieflimansyah saat spritual Camp di SMAN 1 Gerung, Lombok Barat, Jumat (21/1). (Humas Pemprov NTB)

GenPI.co Ntb - Gubernur NTB H  Zulkieflimansyah mendukung dan mendorong  program spiritual camp di seluruh sekolah.

Program ini dihajatkan untuk  pembinaan karakter siswa agar menemukan jati diri yang sesungguhnya.

“Jadilah siswa atau generasi yang selalu berpikiran positif dan penuh dengan semangat optimisme disertai dengan penyampaian pesan-pesan kebaikan,” katanya saat Launching Spritual Camp di SMAN 1 Gerung, Lombok Barat, Jumat (21/1).

BACA JUGA:  Bupati Fauzan Sampaikan Efek MotoGP ke Gubernur

Gubernur mengajak para siswa, menjadi seseorang yang selalu membuat inspirasi dan menginspirasi banyak orang.

“Janganlah anda selalu membayangkan hayalan-hayalan negatif yang membuat semangat optimisme untuk hidup anda lebih baik ke depan menjadi sirna, bahkan pupus sama sekali,” bebernya.

BACA JUGA:  Gubernur Ajak Masyarakat Berwisata ke Bintang Bano

Bang Zul sapaan akrab orang nomor satu di NTB ini menambahkan, dibutuhkan keberanian untuk menuliskan perjalanan hidup pribadi yang positif yang menarik dan bisa menginspirasi banyak orang.

Diakui dalam mengarungi bahtera kehidupan menuju kematangan dilalui dengan berbagai tantangan .

BACA JUGA:  MotoGP, Pesan Gubernur Jangan Ada Penjualan Tiket Ilegal

“Tugas siswa dalam mengarungi kehidupan panjang ke depannya yakni menghadapinya dengan sebuah keberanian,” lanjutnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya