Vaksinasi Booster di NTB Dimulai

Vaksinasi Booster di NTB Dimulai - GenPI.co NTB
Wakil Gubenrur NTB Hj Sitti Rohmi Djalilah (tengah) bersama Kapolda NTB Irjen Pol Djoko Poerwanto menyaksikan suntikan vaksin booster, Rabu (19/1). (Humas Pemprov NTB)vaksin

GenPI.co Ntb - Vaksinasi Booster bagi masyarakat resmi dilakukan di Provinsi NTB. Hal tersebut ditandai dengan kick off yang dilakukan Rabu (19/1), Vaksinasi booster ini berlangsung di Rumah Sakit Mandalika Lombok Tengah dan diikuti secara virtual oleh kabupaten dan kota se-NTB.

Wakil Gubernur NTB Hj Sitti Rohmi Djalilah dalam momentum tersebut mengajak seluruh masyarakat yang sudah memenuhi persyaratan untuk mendapatkan vaksin booster agar segera melakukan vaksinasi.

“Bila sudah tak memiliki masalah, segera saja vaksinasi ketiga,” katanya, Rabu (19/1).

BACA JUGA:  Apa Manfaat Vaksin Booster?

Wagub berharap sinergi dan kolaborasi seluruh pihak dapat terus terjalin untuk mempercepat progres vaksinasi di NTB.

Dalam waktu dekat akan menjadi NTB  bakal menjadi tuan rumah beragam event internasional yang mengharuskan masyarakat telah melakukan vaksinasi.

BACA JUGA:  Dukung Pariwisata, Vaksinasi Penguat Fokus ke Guru di Tiga Gili

Vaksin booster diberikan bagi yang telah menerima dosis lengkap, yakni vaksin pertama dan kedua.

Vaksin booster mampu memperkuat tingkat kekebalan dan perlindungan masyarakat terhadap Covid-19.

BACA JUGA:  NTB Mulai Canangkan Vaksinasi Booster

Adapun kriteria sasaran usia 18 tahun keatas, dan diprioritaskan untuk lansia dan kelompok rentan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya