Duh, Target Vaksinasi Anak di Mataram Terkendala Stok Vaksin

Duh, Target Vaksinasi Anak di Mataram Terkendala Stok Vaksin - GenPI.co NTB
Target harian vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Mataram terkendala pasokan. (Foto : Antara/Nirkomala)

GenPI.co Ntb - Realisasi target harian, vaksinasi anak usia 6-11 tahun di Mataram terkendala pasokan vaksin.

"Dari target harian 3.687, hanya mampu mencapai 2 ribu ribu lebih," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Mataram Usman Hadi, Senin (10/1/2022).

Sasaran vaksinasi anak usia 6-11 tahun, di Mataram ada 51.841 anak.

Sampai Jumat 7 Januari 2022, capaian baru 13 persen atau sekitar 6 ribu lebih.

"Untuk capaian hari Sabtu belum diakumulasi," katanya.

Animo siswa dan orang tua untuk divaksinasi tinggi. Mestinya didukung, stok vaksin.

Namun, stok yang diberikan Dinas Kesehatan Provinsi NTB sejauh ini terbatas.

Dia menjelaskan, bulan ini pihaknya baru menerima 11.500 dosis melalui tiga tahap.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya