Ribuan Vaksin di NTB Kadaluwarsa

Ribuan Vaksin di NTB Kadaluwarsa - GenPI.co NTB
147.420 Dosis Vaksin Jenis PFizer Tiba di Lombok. Tahun 2021 tercatat ada ribuan vaksin yang kadaluwarsa. (Foto : Penerangan Kodim 1620/Loteng).

GenPI.co Ntb - Wakil Gubernur NTB Hj Sitti Rohmi Djalilah mengingatkan pentingnya manajemen pelayanan vaksin.

Pasalnya, ada sekitar 9.653 dosis kadaluwarsa.

“Khususnya distribusi ke daerah, supaya kejadian seperti ini tak terjadi,” katanya, Senin (3/2).

BACA JUGA:  Duh, Ribuan Vaksin di Kabupaten Bima Kedaluwarsa

Berdasarkan data yang ada, kadaluwarsa dan dibuang sampai 27 di Kota Bima mencapai  2.170 dosis.

Menyusul Kabupaten Dompu 1.174 dosis dan Kabupaten Lombok Tengah 1.160 dosis.

BACA JUGA:  Wabup Lobar Minta Sukseskan Vaksinasi Anak

Kota Bima 1.011 dosis. Kemudian Kabupaten Lombok Timur 1.003 dosis, Kabupaten Lombok Utara 771 dosis.

Kabupaten Sumbawa Barat 763 dosis dan Kota Mataram 184 dosis.

BACA JUGA:  Horee, 147.420 Dosis Vaksin Jenis PFizer Tiba di Lombok

Sementara di Kabupaten Sumbawa sebanyak 91 dosis dan Kabupaten Lombok Barat 33 dosis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya