Angga Yunanda Aktor Kelahiran Lombok, Bintangi Sejumlah Film Top

Angga Yunanda Aktor Kelahiran Lombok, Bintangi Sejumlah Film Top - GenPI.co NTB
Aktor Indonesia Angga Aldi Yunanda (IG : Angga Aldi Yunanda)

Pada April 2019, dia kembali berperan dalam film drama romantis Melodylan. Di film ini dia berperan sebagai Fathur Ardiano.

Pada bulan yang sama, Angga juga berperan sebagai Alex dalam film horor Sunyi, berlawanan dengan Amanda Rawles, yang merupakan adaptasi dari film horor Korea berjudul Whispering Corridors yang tayang pada tahun 1998 silam.

Selanjutnya, Angga membintangi film yang merupakan debut sutradara Gina S. Noer, yakni Dua Garis Biru dengan berperan sebagai Bima, berlawanan dengan Adhisty Zara.

BACA JUGA:  Asprov PSSI NTB Beri Dana Stimulan, Tiap Klub Dapat Segini

Angga masuk nominasi Festival Film Indonesia untuk kategori Pemeran Utama Pria Terbaik, Piala Maya untuk Aktor Utama Terpilih, Indonesian Movie Actors Awards untuk Pemeran Utama Pria Terfavorit dan Pemeran Pasangan Terfavorit.

Akhir 2019, Angga tergabung dalam film biopik yang diproduksi oleh Manoj Punjabi, yakni Habibie & Ainun 3. Di film ini, dia berperan sebagai Pasha, cucu dari B.J. Habibie.

BACA JUGA:  Mengenal Suharso Manoarfa, Menteri Kelahiran NTB

Tahun 2020, Angga kembali bertemu dengan Adhisty Zara dalam film drama remaja berjudul Mariposa yang disutradarai Fajar Bustomi, berperan sebagai Iqbal Guanna Freedy.

Pada tahun yang sama, dia kembali bermain dalam film Di Bawah Umur. Di film ini, di berperan sebagai Aryo dengan lawan main Yoriko Angeline. Film ini tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 13 November 2020.

BACA JUGA:  Kapolres Loteng dan Dandim ke Lokasi Natal, Pesannya Mendalam

Selanjutnya, Angga juga terlibat dalam produksi film Cinta Pertama, Kedua & Ketiga, berlawanan dengan Putri Marino.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya