Beri Kursi Roda ke Pensiunan PNS, Rachmat PDIP: Murni Kemanusiaan

03 April 2023 19:38

GenPI.co Ntb - Anggota DPR Rachmat Hidayat memberikan kursi roda elektrik kepada Budi Cahyono, pensiunan auditor di Inspektorat Kota Mataram yang kini tidak bisa berjalan.

Ketua PDIP NTB itu menegaskan bantuan kursi roda untuk Budi adalah murni aksi kemanusiaan.

"Tidak ada kaitannya sama sekali dengan politik. Hanya dengan keihklasan, aksi kemanusiaan ini menjadi bermakna," kata Anggota Komisi VIII DPR itu, Minggu (2/4).

BACA JUGA:  Rachmat Hidayat PDIP: Biaya Pemulangan Jenazah Harus Dianggarkan

Untuk mendapatkan kursi roda itu, pihaknya meminta Kementerian Sosial mengirim sebagai bagian dari program aspirasinya.

“Kami harap Budi bisa lebih mandiri dalam beraktivitas dan beribadah dengan kehadiran kursi roda elektrik ini," ucap tokoh karismatik NTB itu.

BACA JUGA:  Bakar Semangat Kader NTB, Djarot PDIP: Caleg Wajib Jadi Petarung Ideologis

Menurut dia, pemberian kursi roda tersebut merupakan wujud penghormatan pihaknya atas seluruh dedikasi, jasa, dan pengabdian yang diberikan Budi untuk pembangunan daerah.

“Bantuan ini tidak akan pernah sebanding dengan dedikasi dan pengabdian yang sudah beliau berikan untuk daerahnya,” kata Rachmat.

BACA JUGA:  Sumbang Lampu Neon, PDIP Lombok Timur: Perkuat Budaya Berbagi

Budi Cahyono sendiri merupakan pegawai negeri sipil (PNS) yang berasal dari kaum difabel. 

Semenjak berusia dua tahun, pria kelahiran 1957 tersebut telah menderita polio. 

Kaki kirinya tidak bisa berjalan. Dalam beraktivitas sehari-hari, termasuk bekerja selama 34 tahun, Budi harus menggunakan tongkat. (*)

 

 

 

 

Redaktur: Ragil Ugeng Reporter: Ahmad Sakurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB