Benarkah Leluhur Warga Sembalun Lawang dari Jawa?

31 Januari 2023 12:00

GenPI.co Ntb - Budaya dan bahasa di kecamatan Sembalun Lawang, Lombok Timur memiliki kesamaan dengan orang di Pulau Jawa.

Bahkan sebagian warganya, menyakini jika nenek moyang mereka berasal dari Jawa.

Demikian dikatakan oleh, Ketua Lembaga Adat Sembalun Lawang, Mertawi.

"Kami percaya leluhur kami berasal dari Jawa," katanya, belum lama ini,

Keyakinan mereka, antara lain didasarkan pada kesamaan kosakata dengan Bahasa Jawa.

Seperti peteng dedet, yang berarti gelap gulita, kelambi untuk pakaian, mangan untuk makan.

Kemiripan juga terlihat, pada penyebutan beberapa angka seperti lelu untuk angka tiga.

Nam untuk angka enam, yang hampir sama dengan nem dalam Bahasa Jawa serta pituk untuk tujuh.

"Lalu ahpulu untuk angka 10 sepuluh dalam Bahasa Jawa," ujarnya.

Selain itu, kesamaan dengan Jawa terlihat dari nama penganan ringan yang sering disajikan warga Sembalun.

Seperti rengginang, kue cucur, serabi, wajik, gerupuk untuk kerupuk, tekel, gogos dan godoh.

"Saya pernah diminta menyiapkan 18 makanan ringan khas Sembalun," ungkapnya.

Mereka menyebut, bahwa hampir 80 persen penganan yang disiapkan itu sama dengan di Jawa.

Gelar para leluhur orang Sembalun, juga mirip dengan gelar bangsawan Jawa, termasuk di antaranya raden.

"Dahulu pernah digunakan gelar Raden, tapi sekarang sudah tidak ada," kata Mertawi.

Campuran unsur Jawa dan Bali, juga pada kesenian Tari Topeng di Sembalun serta pada senjata tombak dan keris.

"Karena itu, kami meyakini leluhur kami itu berasal dari Jawa," katanya.(Antara)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB