Mengenal Tongkek, Alat Musik Tradisional Warga Pancor

12 Januari 2022 22:00

GenPI.co Ntb - Tong-tong, namanya Enak didengar, tak kalah dengan kemasan musik para musisi.

Alat musik ini diberi nama tongkek. Diperkenalkan pertama kali oleh ramaja Desa Pancor.

Alat musik ini awalnya untuk membangunkan orang untuk salat Subuh.

Di masa lampau, alat modern seperti pengeras suara belum ada.

Waktu itu, remaja di Desa Pancor membangunkan orang untuk di masing-masing lingkungan.

Kegiatan ini berkembang, tidak saja saat waktu subuh, melainkan untuk membangunkan orang sahur.

Saat ini, musik tongkek tidak saja di Desa Pancor tetapi juga di tempat lain.

Keberadaan tongkek bahkan telah dikenal hingga mancanegara.

Kesenian tradisional ini merupakan pertunjukan alunan musik suara kentongan, jerigen.

Serta rencek yang terbuat dari bambu, cepung dan pangkur Sasak.

Personel yang dibutuhkan memainkan musik tongkek tidak perlu banyak, cukup beberapa orang.

Substansi pertunjukan tongkek mengacu pada pemaknaan serta pemakaian simbol adat, budaya dan tradisi masyarakat Pancor, Lombok Timur.

Sementara dari sisi penyajian, bercerita mengenai bagaimana kehidupan kaum muslim di Pancor saat membangunkan orang makan sahur di bulan ramadan.(*)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB