BPBD Mataram Cek Kerusakan Akibat Cuaca Buruk

12 April 2022 11:00

GenPI.co Ntb - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Mataram mengecek kerusakan dan kerugian akibat cuaca buruk yang terjadi Minggu (10/4).

Hujan lebat disertai angina kencang membuat sejumlah fasilitas publik terkena dampak.

Dilansir dari Antara, Kepala Pelaksana BPBD Kota Mataram Mahfuddin Noor mengatakan, pendataan sementara, cuaca ekstrem yang terjadi tengah ditelusuri. 

BACA JUGA:  Kabar Gembira, Pasar Murah Digelar di Mataram

“Tidak ada korban jiwa terkait cuaca buruk tersebut,” katanya.

Hujan lebat disertai angina kencang yang terjadi sekitar satu jam itu membuat sejumlah pohon bertumbangan.

BACA JUGA:  Disnaker Mataram Keluarkan Edaran Soal THR, Begini Isinya

Tercatat ada 11 lokasi yang mengalami pohon tumbang. Pohon yang menimpa kabel membuat jaringan listrik putus.

Selain itu, di Kecamatan Cakranegara kanopi salah satu ruko juga roboh.

BACA JUGA:  Demo Mahasiswa di Mataram Diwarnai Saling Dorong dengan Polisi

Titik pohon yang tumbang itu berada di Jalan Langko, dekat Kejaksaan, Jalan Pejanggik dekat SMA Kesuma, Jalan jenderal Sudirman dekat SPBU, Jalan Udayana dan Jalan Sriwijaya dengan Hotel Golden Palace.

Pohon yang bertumbangan ini langsung dibersihkan oleh petugas agar tak mengganggu arus lalu lintas.

Pun begitu dengan arus listrik yang langsung ditangani dengan cepat oleh PLN.(*)

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB