Jalan di Depan Sirkuit Mandalika Terus Dikebut

11 Februari 2022 14:00

GenPI.co Ntb - Pengerjaan jalan di depan Sirkuit Mandalika masih terus dikerjakan. Saat ini tes pramusim MotoGP tengah berlangsung.

Tidak hanya jalan saja yang dikerjakan. Drainase yang ada di luar sirkuit pun tengah dikebut penuntasannya.

Head Of Operasional PT ITDC, I Made Fari Wijaya mengatakan, pengerjaan jalan di depan sirkuit merupakan tanggung jawab Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN).

BACA JUGA:  MotoGP, Infrastruktur Pendukung Bakal Dikebut

"Untuk tahap pertama, jalan depan sirkuit yang akan dikerjakan sekitar 1,6 kilometer," katanya, kepada GenPi.co NTB Jumat (11/2).

Pihaknya menargetkan jalan tersebut bisa selesai sebelum event MotoGP 18-20 Maret mendatang.

BACA JUGA:  Perhatian! Warga Dilarang Nonton Bareng MotoGP di Luar Sirkuit

Fari menjelaskan, ITDC  belum mengetahui pasti persentase atau progres pengerjaan jalan itu.

Sebelumnya, salah seorang warga Pujut Alus Darimiah mengungkapkan, pengelola proyek atau pemenang tender harus membuat jalan alternatif bagi masyarakat.

BACA JUGA:  Ratusan Pemuda Lombok Tengah Blokade Jalan Depan Sirkuit, Apa?

Dengan begitu, aktivitas warga tidak terganggu dengan pengerjaa proyek.

Terlebih kondisi saat ini semua pekerjaan di Mandalika sedang di kebut pengerjaannya.

Baik dari ruas jalan sepanjang Bundaran Tri Putri hingga Bundaran Songgung.

Menurutnya, ketika musim hujan sangat licin dan becek sehingga banyak pengguna jalan terjatuh.

"Saat musim kemarau ruas jalan tersebut berdebu," katanya.(*)

Redaktur: Febrian Putra Reporter: Ahmad Sakurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB