Begini Cara Memasak Daging Sapi yang Tepat

14 Mei 2022 09:00

GenPI.co Ntb - Ratusan hewan ternak berupa sapi di Kabupaten Lombok Tengah (Loteng) terpapar virus mulut dan kaki (PMK). Pemerintah setempat juga telah melakukan berbagai upaya untuk mencegah penyebaran virus tersebut. Termasuk dengan menutup pasar hewan.

Dosen Fakultas Kedokteran Hewan Undikma Dina Oktaviana menyarankan kepada masyarakat untuk melakukan pemanasan produk hewan dengan temperatur inti minimum 70 derajat celcius.

"Untuk mengantisipasi virus, setidaknya daging dimasak selama 30 menit," katanya, kepada GenPi.co NTB, Jumat (13/5).

BACA JUGA:  Astaga, Puluhan Ekor Sapi di Loteng Diduga Terkena Virus

Ditegaskan, resiko virus PMK yang dibawa daging hewan ternak dapat dilakukan pelepasan tulang (deboning), sebab virus PMK ada di dalam sumsum tulang.

Nana sapaannya juga menyarankan untuk menghindari mengonsumsi bagian mulut atau lidah, jeroan serta bagian kaki atau kikil.

BACA JUGA:  Ratusan Sapi di Loteng Terjangkit PMK, Pasar Hewan akan Ditutup

"Hindari konsumsi bagian mulut dan kaki karena bagian itu paling pertama diserang oleh virus," ujarnya.

Menurutnya, pada bagian liidah terdapat banyak sariawan, sehingga saliva atau cairan bening meningkat.

BACA JUGA:  Mataram Masih Aman dari Sapi Terkena Virus PMK

Pemasakan yang sempurna terhadap daging yang sebelumnya telah dipisahkan dengan tulang dan lemaknya terlebih dahulu dimasak di air mendidih.

Daging yang sudah dibeli di pasar, jelas dia, harus langsung dimasak tanpa dicuci di air mengalir. Dikhawatirkan, penyebaran virus dapat melalui air yang mengalir.

"Hindari juga konsumsi daging yang dimasak secara grill atau bakar," ujarnya.(*)

Redaktur: Febrian Putra Reporter: Ahmad Sakurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB