Bandara Internasional Lombok Bakal Buka Rute Baru

Bandara Internasional Lombok Bakal Buka Rute Baru - GenPI.co NTB
Bandara Internasional Lombok Bakal Buka Rute Baru. Foto : Antara

GenPI.co Ntb - Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (BIZAM) Lombok berupaya meningkatkan lalu lintas penerbangan dari dan ke Lombok.

Manajemen PT Angkasa Pura I BIZAM Lombok, telah melakukan pembicaraan dan pendekatan kepada pihak maskapai.

General Manager PT Angkasa Pura I BIZAM Lombok, Rahmat Adil Indrawan memaparkan, peluang dan potensi Lombok di 2023 menjanjikan.

Adil menyebut, potensi penerbangan di antaranya, Garuda Indonesia, Citilink, Lion Air Grup.

Kemudian ada juga Indonesia AirAsia, Transnusa, Scoot dan Virgin Airlines.

"Kami menjelaskan kepada maskapai tentang potensi penerbangan dari dan ke Lombok," katanya, Selasa (7/2/2023).

Beberapa rute domestik diupayakan, pihaknya agar dilakukan reaktivasi rute dan pembukaan rute baru.

Di antaranya, tujuan Jakarta Halim Perdanakusumah (HLP), Bandung (BDO), serta Bali (DPS).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya