PDIP NTB Malu-Malu Kucing soal Target Kursi Pemilu 2024

PDIP NTB Malu-Malu Kucing soal Target Kursi Pemilu 2024 - GenPI.co NTB
Anggota DPR RI Rachmat Hidayat. Foto: Dok Pribadi for GenPI.co NTB

GenPI.co Ntb - PDIP Nusa Tenggara Barat (NTB) malu-malu kucing soal target perolehan kursi pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Ketua PDIP NTB Rachmat Hidayat tidak mau menyebutkan target perolehan kursi di DPRD kabupaten maupun provinsi.

Anggota Komisi VIII DPR itu menjelaskan pihaknya berfokus memenangi pemilihan legislatif dibandingkan memasang target perolehan kursi DPRD.

BACA JUGA:  Ziarah di Makam Bung Karno, Kader PDIP Doakan Megawati Soekarnoputri Sehat

"Kami berjuang saja dahulu. Jangan target-target," kata Rachmat kepada GenPI.co NTB, Selasa (14/3).

Pihaknya pun menyerahkan sepenuhnya kepada masyarakat NTB soal hasil Pileg 2024.

BACA JUGA:  Teladani Pahlawan, PDIP NTB Ajak Ratusan Kader Ziarah ke Makam Bung Karno

"Biarkan rakyat yang tentukan. Tentu kami berharap semua kursi parlemen di NTB terisi," ujar tokoh karismatik NTB itu.

Rachmat menegaskan PDIP NTB siap bergerak secara terbuka maupun tertutup untuk mewujudkan targetnya..

BACA JUGA:  Rachmat Hidayat PDIP Bantu Penderita Lumpuh di Lombok Timur, Termasuk Cucu Wakil Bupati

"Soal evaluasi, biarkan partai nanti yang mengurusi," ujar Rachmat. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya