Lombok Tengah Kekurangan Banyak Pengawas Sekolah

Lombok Tengah Kekurangan Banyak Pengawas Sekolah - GenPI.co NTB
Pelepasan pengawas dan staf yang purna bakti di 2022. Foto : Wawan/GenPI.co NTB.

GenPI.co Ntb - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Lombok Tengah, menggelar pelepasan pengawas dan staf yang purna bakti.

Ketua APSI Lombok Tengah, Lalu Agung Pambudi mengatakan, jumlah pengawas sekolah sekitar 156 orang.

Dengan adanya purna tugas, ini tentu sangat berpengaruh terhadap kebutuhan pengawas.

"Berbicara kekurangan, kami sangat kekurangan pengawas," katanya kepada GenPI NTB, Selasa (10/1/2023).

Kekurangan itu, lanjut Agung, tidak hanya di lingkup dinas, melainkan juga Kementerian Agama (Kemenag).

"Kami harap pemerintah rekrutmen pengawas sebanyak mungkin," harapnya.

Sesuai aturan, ada tujuh madrasah dibina oleh satu orang pengawas.

Sementara, saat ini satu pengawas bisa memegang 2 sampai 3 kecamatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya