Iwan Pimpin Gerindra KSB

19 Desember 2021 04:00

GenPI.co Ntb - Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) berganti. Mustafa HMS digantikan oleh Iwan Panjidinata.

Pergantian tersebut tertuang dalam Surat Keputusan DPP Partai Gerindra Nomor: 09-0192/Kpts/DPP-GERINDRA/2021 tertanggal 14 September 2021. 

Penyerahan SK pergantian personalia DPC Partai Gerindra KSB dilakukan Ketua Badan Pengawas dan Disiplin DPP Partai Gerindra H. Bambang Kristiono (HBK) di Mataram, Jumat malam (17/12).

BACA JUGA:  Demokrat NTB Diminta Jangan Terjebak Pola Lama

Iwan mengatakan, dirinya akan langsung konsolidasi dengan kepengurusan di tingkat Anak Cabang setelah menerima Surat Keputusan dari DPP. 

“Penguatan PAC menjadi prioritas,” katanya, Minggu (19/12).

BACA JUGA:  Enam DPC Demokrat Arahkan Dukungan untuk Indra Jaya Usman

Disebutkan, PAC di KSB  memiliki positioning kuat, maka hal itu juga akan menjadikan DPC Partai Gerindra KSB juga menjadi kuat.

Selain itu, pengelolaan kepartaian yang tertib juga akan menjadi atensinya. Termasuk soal proses PAW salah satu anggota DPRD Partai Gerindra yang mejadi sorotan.

BACA JUGA:  Rahman Nahkodai Gerindra Kota Mataram

“Kami juga menyiapkan target-target untuk pemenangan partai ke depan,” kata Iwan. 

Iwan menargetkan, perolehan kursi Partai Gerindra di KSB bisa meningkat menjadi empat kursi pada pemilihan legislatif tahun 2024.

Pada Pemilu 2019 lalu, Partai Gerindra memperoleh dua kursi. Jumlah tersebut berkurang satu kursi dibanding perolehan suara pada Pileg 2014.

Saat itu Partai Gerindra memperoleh tiga kursi, Iwan menjadi Ketua DPC.

“Di KSB ini ada tiga dapil. Kalaupun nantinya pada prosesnya Partai Gerindra hanya mendapatkan satu kursi di tiap dapil maka itu berarti sudah menjadi perbaikan,” tambahnya.

Selain Iwan, Merliza juga ditunjuk menjadi Sekretaris dan Ikhsan Musa Mahdi sebagai Bendahara DPC Partai Gerindra KSB.

Ditetapkan pula sepuluh wakil Ketua, empat wakil Sekretaris, dan dua wakil Bendahara.

Ketua BPD DPP Partai Gerindra H Bambang Kristiono mengatakan, pergantian tersebut merupakan bagian dari konsolidasi dan penguatan partai.

Dia mengingatkan pentingnya pengelolaan partai secara tertib dan modern.

Mengenai rencana proses pergantian antar waktu salah seorang anggota DPRD KSB yang disebut sakit, telah menjadi sorotan beberapa pihak di KSB.

“Itu akan menjadi atensi,” katanya.(*)

 

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB