Pacu Sektor Pertanian, Bupati Lotara Bagikan Alsintan

17 Desember 2021 06:30

GenPI.co Ntb - Bupati Lombok Utara (Lotara) H Djohan Sjamsu menyerahkan bantuan alat dan mesin pertanian (Alsintan) kepada kelompok tani se Kabupaten Lotara.

Bupati senang dapat bersilaturahim dengan para petani.

Melihat dari situasi yang lalu, pascagempa dan setelah itu wabah Covid-19, yang sanggup bertahan adalah sektor pertanian.

BACA JUGA:  Petani Udang Vanamei di KLU Dapat Modal dan Dibantu Jualkan

Dia terus berupaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di bidang pertanian.
Pemkab Lotara terus berupaya meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Hari ini kita menyerahkan bantuan alat dan mesin menunjang kemajuan dalam bidang pertanian" katanya di halaman Kantor Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKPPP), Kamis (16/12).

BACA JUGA:  Keren Nih, Desa Dangiang Luncurkan Program Budidaya Madu Trigona

Bupati bepesan kepada masyarakat yang mendapatkan bantuan, agar memanfaatkan fasilitas yang diberikan sebaik mungkin.

Menjadikan pertanian di Kabupaten Lotara menjadi sektor unggulan selain dari sektor pariwisata.

BACA JUGA:  Wabup Lotara Ingatkan Pentingnya Menjaga Lingkungan

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Tresnahadi mengatakan, alsintan adalah semua alat dan mesin yang digunakan dalam bidang pertanian secara umum.

Alsintan ini mutlak dibutuhkan dalam membangun dunia pertanian.
Dalam rangka peningkatan produktivitas baik kualitas maupun kuantitas.
Pada ujungnya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Disamping Alsintan, kami juga membantu memperbaiki jaringan irigasi yang tidak kalah penting perannya dalam meningkatkan kesejahteraan petani" ucapnya.

Peran strategis mekanisasi pertanian melalui alsintan dan perbaikan jaringan irigasi serta pengadaan sarana prasarana lainnya adalah proses panjang yang dilakukan DKPPP.(*)

Redaktur: Febrian Putra Reporter: Asraruddin Asror

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB