Sekeluarga Keracunan Makanan di Lombok Timur, 1 Meninggal Dunia

14 Mei 2023 22:16

GenPI.co Ntb - Warga Desa Rarang Tengah, Kecamatan Terara, Kabupaten Lombok Timur, HL Abdullah meninggal dunia karena keracunan makanan olahan rumput laut.

Sementara itu, tiga warga lainnya harus dirawat di Rumah Sakit Islam Anggoro Terara. Peristiwa keracunan terjadi pada Selasa (9/5).

Akan tetapi, peristiwa itu baru terungkap pada Sabtu (13/5). Berdasarkan informasi yang dihimpun, pada awalnya lima korban yang masih satu keluarga makan bersama.

BACA JUGA:  Polres Loteng Selidiki Puluhan Warga yang Keracunan Nasi Bungkus

Mereka menyantap lauk daging ayam dan makanan olahan. Namun, Abdullah mengalami sakit perut dan mual pada malam hari.

Dia bahkan sampai mencret dan muntah-muntah. Dia lantas dibawa ke Puskesmas Rarang.

BACA JUGA:  16 Siswa-Siswi di Lombok Utara Diduga Keracunan Sirop

Kasi Humas Polres Lombok Timur Iptu Nicolas Oesman mengatakan pihaknya masih menyelidiki kasus keracunan itu.

"Satu orang meninggal dunia, tiga orang masih dalam perawatan, dan satu orang sudah sehat," katanya. (ant)

BACA JUGA:  Puluhan Warga Lombok Tengah Keracunan Nasi Bungkus

 

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB