Anggaran Rp 24 M, Sepeda Motor untuk Kadus Lombok Tengah Tuntas 2023

15 April 2023 02:19

GenPI.co Ntb - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lombok Tengah sudah membagikan sepeda motor dinas bagi kepala dusun (kadus) dan kepala lingkungan (kaling) secara bertahap.

Kendaraan operasional tersebut diharapkan bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Jumlah kadus dan kaling di Lombok Tengah mencapai lebih dari 1.800. Mereka tersebar di 139 desa dan 12 kelurahan di 12 kecamatan.

BACA JUGA:  Mantan Bupati Lombok Tengah Suhaili Terkesan Buka Bersama Anak Yatim

Pemkab Lombok Tengah sendiri mengalokasikan dana Rp 24 miliar untuk membeli kendaraan dinas bagi kadus dan kaling di 139 desa/kelurahan.

Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri menargetkan pemberian sepeda motor bagi kadus dan kaling tuntas tahun ini. 

BACA JUGA:  Butuh Rp 3 T Perbaiki Jalan, Bupati Lombok Tengah: Tidak Makan 3 Tahun

"Pemberian motor dinas dilaksanakan secara bertahap karena keterbatasan anggaran," kata ketua DPD Gerindra NTB kepada GenPI.co NTB, Jumat (14/4).

Pada 2022, pihaknya telah memberikan 600 unit sepeda motor. Sisanya akan dituntaskan tahun ini.

BACA JUGA:  Pasar Murah di Kantor Bupati Lombok Tengah, Belanja Pakai Qris Diskon 10 Persen

Pathul itu menjelaskan sepeda motor yang diberikan bukan untuk kepentingan pribadi kadus dan kaling.

"Sepeda motor itu diberikan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," ujar mantan Wakil Bupati Lombok Tengah itu.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Lombok Tengah Zaenal Mustakim mengatakan anggaran pengadaan sepeda motor itu bersumber dari APBD 2023.

"Tahap pertama sebanyak 600 sepeda motor telah dianggarkan dengan dana Rp 12 miliar," kata Zaenal saat dihubungi GenPI.co NTB, Senin (10/4).

Pada 2023, sebanyak 1.200 kadus akan diberikan sepeda motor sesuai dengan program bupati dan wakil bupati Lombok Tengah.

"Pemberian motor dinas ini dilaksanakan secara bertahap dan ditargetkan 2023 tuntas semua dengan nilai anggaran Rp 24 miliar," sebut Zaenal. (*)

 

 

 

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB